PEMPROV DKI AJAK MASYARAKAT DAN SEMUA PIHAK KERJA SAMA TEKAN ANGKA STUNTING

  Radar Istana.Jakarta Utara  -   Pemprov DKI Jakarta gencar melakukan berbagai upaya intervensi untuk menekan angka stunting di Jakarta. Ha...

 


Radar Istana.Jakarta Utara  -  

Pemprov DKI Jakarta gencar melakukan berbagai upaya intervensi untuk menekan angka stunting di Jakarta. Hari ini, Selasa (7/2) Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menghadiri kegiatan sosialisasi pencegahan stunting dan memberikan pemahaman wawasan kebangsaan sebagai instrumen dalam menjaga kualitas gizi pada anak, di Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, pada Selasa (7/2).


Dalam kesempatan ini, Pj. Gubernur Heru mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi Badan Kependudukan dan Keluarga Bencana Nasional (BKKBN) dan Korps Brimob Polri tersebut. "Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada BKKBN dan Mako Brimob yang mau bekerja sama dengan DKI Jakarta dalam mencegah kenaikan angka stunting di Jakarta. Seperti yang diketahui, jumlah angka stunting di Jakarta Utara adalah 700-an. Hal ini kita ketahui saat mengunjungi daerah Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara, dengan keberhasilan (penurunan stunting) 17 persen," ujar Pj. Gubernur Heru.


Selain itu, Pj. Gubernur Heru mengajak seluruh pihak untuk saling gotong royong, baik pemerintah, swasta, maupun seluruh warga, dalam mencegah dan meminimalisir kenaikan angka stunting. "Saya juga mengimbau kepada seluruh warga untuk ikut membantu (dengan menjaga kesehatan dan asupan nutrisi sejak masa kehamilan) karena proses melahirkan itu, baik ibu maupun anaknya, harus sehat. Saya yakin setiap stakeholder yang terlibat mampu mengupayakan pencegahan stunting. Harapannya, kepada para Ibu hamil untuk selalu menjaga kesehatan dengan gizi yang cukup, sehingga setelah melahirkan akan melahirkan anak yang sehat sebagai generasi penerus bangsa ini," jelas Pj. Gubernur Heru.


Sementara itu Kepala BKKBN Hasto Wardoyo menjelaskan, sesuai arahan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo saat berlangsungnya Rapat Kerja Nasional (Rakernas) BKKBN beberapa waktu lalu, mengajak para pengusaha di Pulau Jawa untuk bekerja sama dalam upaya mengurangi stunting. Penduduk yang banyak di Pulau Jawa akan menjadi barometer nasional dalam penurunan angka stunting.


"Inilah yang menjadi perhatian penting Bapak Presiden. Dan arahan beliau supaya menggerakkan peran masyarakat secara penta-helix (sinergi). Oleh karena itu gotong royong menjadi sesuatu yang penting. Lalu, Insya Allah di DKI Jakarta hari ini stuntingnya sudah seperti yang dicita-citakan Presiden Joko Widodo sekitar 14%," pungkas Kepala BKKBN Hasto.


Dalam kegiatan tersebut Pj Gubernur Heru didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Tuty Kusumawati, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, Wakil Komandan Korps Brimob Polri Irjen Pol. Setyo Boedi Mumpuni Harso, serta Deputi Bidang Pengendalian dan Evaluasi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Rima Agristina. Pada akhir acara diserahkan bantuan sosial (bansos) kepada 150 kepala keluarga di Kalibaru yang memiliki Balita. Selain itu, Kepala BKKBN  Hasto juga mengukuhkan publik figur Paula Verhoeven dan Asri Welas sebagai Bunda Asuh pencegahan stunting nasional.

(Zulham Daeng)

COMMENTS

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa



Nama

Aceh,260,Aceh barat,5,Aceh besar,5,Aceh singkil,133,Aceh tengah,1,Aceh timur,28,Aceh utara,1,bali,1,Banda Aceh,49,Bandar Lampung,20,Bandung,9,Bandung Barat,2,bangka,3,Bangka Belitung,430,Bangka Selatan,10,Bantaeng,1,Banten,5,banyuasin,5,banyuwangi,1,Barito selatan,2,Barito timur,391,Barito Utara,50,Batam,69,Batang,2,Batu Bara,2,Bekasi,21,bener meriah,242,Bengkalis,5,bengkulu,1,Bogor,6,bukit tinggi,11,china,1,ciamis,1,cikarang,1,cileungsi,1,cimahi,1,Demak,11,denpasar,1,depok,1,dumai,3,garut,1,indonesia,4,Jakarta,167,jambi,14,Jawa barat,2,Jawa tengah,2,Jawa timur,2,jayapura,1,jogjakarta,1,Kab Bekasi,2,Kab. Bekasi,1,Kab. Way Kanan,8,Kab.Sintang,31,Kalbar,39,Kalideres,1,Kalimantan timur,1,Kalteng,58,kaltim,1,kampar,1,Kapuas hulu,426,Kayong utara,82,kayonh,1,klaten,1,Kuantan Singingi,2,Kudus,1,labuhan batu,14,labuhan hantu,3,Lampung,12,Lampung Tanggamus,1,Lampung Tengah,7,Lampung timur,1,Lampung Utara,82,Lamsel,1,Lebak,1,lombok,1,lumajang,1,Madiun,1,magelang,1,majalengka,1,makasar,4,Makassar,8,maluku,1,Manado,1,manokwari,1,Medan,53,Melawi,21,menggala,1,MESUJI,100,Mojokerto,2,Muara Enim,3,MUBA,205,MURATARA,217,Nagan raya,5,Nias,1,Padang,2,Pakpak Bharat,3,palangkaraya,7,palembang,24,pamulang,1,Pandeglang,305,pangkal pinang,33,Papua,14,pasawaran,95,pasuruan,1,pekalongan,1,Pekanbaru,3,pemalang,1,phakphak barat,1,plakat tinggi,1,ponorogo,9,Pontianak,8,pringsewu,1,probolinggo,1,purwakarta,1,Rawajitu,1,Riau,2132,Sabang,1,sabulussalam,1,SAMARINDA,2,Sanggau,4,Sekayu,60,Selayar,1,Semarang,2,Serang,13,simalungun,91,solo,1,subang,1,subulussalam,133,Sulawesi barat,226,Sulawesi Selatan,1,sumsel,2,surabaya,3,surakarta,1,Taliabu,22,tanah jawa,2,tanggerang,3,tasikmalaya,1,Tekini,9,Terini,2,Terkini,7221,Terkinu,14,tulang bawang,510,TULANG BAWANG BARAT,18,Tulungagung,21,Yogyakarta,1,
ltr
item
Radar Istana: PEMPROV DKI AJAK MASYARAKAT DAN SEMUA PIHAK KERJA SAMA TEKAN ANGKA STUNTING
PEMPROV DKI AJAK MASYARAKAT DAN SEMUA PIHAK KERJA SAMA TEKAN ANGKA STUNTING
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEit4kIm86xUQJpinfVWdjL7Zg71ebvewLpBeHjDZz_mw4kNCku3iHz43bTBvC3DD6DQx3l91-xOk15F5Svh8ST326zkfrD_OUOrjZuOS1n60hi9DySjFPk4ePZGi6pVRmNqzMfsa9FQEyqTNo_Rjc_Gmyq4No6gsEJWUQH9DbCdoJRE4zy07RNg9a-owg/s320/IMG-20230208-WA0015.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEit4kIm86xUQJpinfVWdjL7Zg71ebvewLpBeHjDZz_mw4kNCku3iHz43bTBvC3DD6DQx3l91-xOk15F5Svh8ST326zkfrD_OUOrjZuOS1n60hi9DySjFPk4ePZGi6pVRmNqzMfsa9FQEyqTNo_Rjc_Gmyq4No6gsEJWUQH9DbCdoJRE4zy07RNg9a-owg/s72-c/IMG-20230208-WA0015.jpg
Radar Istana
https://www.radaristana.com/2023/02/pemprov-dki-ajak-masyarakat-dan-semua.html
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/2023/02/pemprov-dki-ajak-masyarakat-dan-semua.html
true
8630875968892988369
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy