Ketua Partai Kebangkitan Nusantara pimpinan cabang kabupaten Sorong, hari ini (14/05/2023) mengantar para BACALEG nya ke KPU untuk mendaft...
Ketua Partai Kebangkitan Nusantara pimpinan cabang kabupaten Sorong, hari ini (14/05/2023) mengantar para BACALEG nya ke KPU untuk mendaftar
Sebelumnya berangkat mereka berkumpul di sekretariat PKN PIMCAB KABUPATEN Sorong, yang terletak di jalan Melati, dan Riswandi Panjaitan sebagai ketua mengajak seluruh rombongan untuk berdoa agar semua proses berjalan lancar.
Setelah berdoa dan mengucapkan yel yel dengan kompak , rombongan berangkat secara beriringan sebanyak 9 mobil dan beberapa motor yang sudah di beri atribut Partai Kebangkitan Nusantara.
Tiba di kantor KPU, mereka disambut dengan ramah oleh tim KPU yang memakai baju ciri khas Papua, dan kembali rombongan menyerukan yel yel dihadapan KPU dengan kompak.
"PKN.......SIAP........PKN......MAJU......PKN.....MENANG....MENANG ...MENANG.....YES", demikian yel yel mereka serukan yang di komandoi oleh Laurens Kokmala salah satu BACALEG asli putra Moi.
Selanjutnya rombongan diajak masuk kedalam Aula KPU Kabupaten Sorong untuk acara serah terima pendaftaran BACALEG yang sudah dijadwalkan mulai tanggal 01 Mei 2023 sampai dengan 14 Mei 2023.
Proses pendaftaran tidak terlalu rumit, ketua KPU Adolmince Pandori menerima berkas pendaftar dari ketua PKN Kabupaten Sorong dan memeriksanya bersama komisioner dan selanjutnya dicocokkan oleh Admin Silon KPU. Setelah dilihat semua tidak ada masalah, termasuk keterwakilan perempuan 30 persen, lalu ketua KPU menyerahkan Tanda Penerimaan Pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Kabupaten/Kota Dalam PEMILU tahun 2024.
Saat ditanyakan mengapa hanya 11 calon yang didaftarkan, padahal ada 25 kuota di kabupaten Sorong untuk setiap partai, Riswandi berkomentar " Kami menerima 11 orang ini setelah kami lakukan penjaringan, dan 11 orang ini adalah yang saya lihat serius mendaftar , ,jadi biarlah hanya yang serius saja yang kami daftarkan,karena ini mendaftar untuk wakil rakyat, jadi yang mendaftar juga harus serius, bagaimana kelak kita mau urus yang besar sementara urusan kecil dalam hal melengkapi syarat pendaftaran saja tidak mau memberikan waktunya" .
Kemudian Riswandi Panjaitan mengajak seluruh rombongan untuk kembali menuju sekretariat dan mengajak berdoa untuk bersyukur atas proses yang berjalan lancar .
😇😇😇
COMMENTS