Polres Barito Timur, 8 September 2023_ - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Polisi Lalulintas tahun ini, Satuan Lalu Lintas (S...
Polres Barito Timur, 8 September 2023_ -
Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Polisi Lalulintas tahun ini, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Barito Timur (Bartim), Polda Kalteng, melaksanakan kegiatan sosial yang memperlihatkan kepedulian dan rasa syukur mereka kepada masyarakat setempat., Jum'at (08/09/2023) Pagi
Satlantas Polres Bartim, Jajaran Polda Kalteng di bawah kepemimpinan Kasatlantas Polres Bartim, Iptu Ihsan Tio Basir, S.Tr.K., dengan dukungan Kanit Regident Iptu Abadi.R, Kanit Kamsel Bripka Yohanes, dan Kanit Turjagwalu Aipda Cipto Handoyo, menggelar kegiatan bakti sosial yang begitu berarti. Mereka membagikan seratusan paket sembako kepada para tukang becak yang beroperasi di Komplek Pasar Beringin Ampah, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Bartim, Provinsi Kalteng.
Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dari Satlantas Polres Bartim terhadap peran penting para tukang becak dalam mendukung mobilitas dan transportasi di wilayah tersebut. Dalam suasana meriah, para tukang becak menerima paket sembako dengan rasa haru dan terima kasih.
Kapolres Bartim AKBP Vidy Dasmasela,S.H, S.I.K., Melalui Kasatlantas Polres Bartim, Iptu Ihsan Tio Basir, menyatakan, "Kegiatan bakti sosial ini adalah cara kami untuk merayakan HUT Polisi Lalulintas yang ke-68 dengan memberikan kembali kepada komunitas yang telah mendukung kami sepanjang waktu. Semoga paket sembako ini dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan kepada para tukang becak."
Aksi kepedulian Satlantas Polres Bartim ini menunjukkan komitmen mereka dalam menjaga dan memperkuat hubungan positif antara kepolisian dan masyarakat. Semoga kegiatan semacam ini dapat menginspirasi inisiatif serupa di berbagai daerah lainnya. (Ar/Syam)
COMMENTS