Momen Silaturahmi dengan _Civitas Academica_ Unair, Menteri AHY: Setiap Jengkal Tanah Harus Kita Pertahankan

  Radar Istana.Surabaya -  Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakuk...

 


Radar Istana.Surabaya - 

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan kunjungan kerja ke Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur pada Jumat (15/03/2024). Ia mengawali agenda di Kota Pahlawan ini dengan mengunjungi Universitas Airlangga (Unair) untuk bersilaturahmi dengan pimpinan dan _civitas academica_ Pascasarjana Unair. Di universitas ini pula Menteri AHY tercatat sebagai mahasiswa dalam Program Doktor Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM).


Dalam kesempatan tersebut, Menteri AHY berbicara terkait tugas yang diemban saat ini. Menurutnya, tanah merupakan urusan rakyat yang fundamental tanpa melihat status ekonomi dan sosial tertentu, baik masyarakat secara individu maupun yang bergerak di bidang usaha. “Pertahanan dan pertanahan tidak terlepas karena setiap jengkal tanah harus kita pertahankan,” ujarnya.


Mempertahankan tanah dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya melalui sertipikasi. Dalam hal ini, Kementerian ATR/BPN berkomitmen mewujudkan keadilan dengan menghadirkan kepastian hukum hak atas tanah masyarakat. “Inilah kenapa kita gencar untuk melakukan sertipikasi dan mudah-mudahan semakin masif secara digital, sehingga semuanya tertib administrasi dan pada akhirnya masyarakat dapat mendapatkan haknya dengan baik,” ungkap Menteri AHY.


Sertipikasi tanah, lanjut Menteri ATR/Kepala BPN, dilaksanakan dengan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Terbukti, sejak PTSL diluncurkan pada 2017 lalu, telah terjadi penambahan nilai ekonomi yang besar. “Upaya sertipikasi ini _real_ dari tahun 2017 sampai 2023 itu diperkirakan Rp6.000 triliun beredar di masyarakat,” tambahnya.


Menteri ATR/Kepala BPN berharap, sertipikat tanah yang diterima masyarakat dapat memberikan kesejahteraan, salah satunya dengan memanfaatkan sertipikat itu untuk diagunkan ke bank. Ke depannya, sertipikat tanah juga menjadi kunci untuk menciptakan iklim investasi.


“Jika memiliki sertipikat tanah, yang jelas ini bisa mendapatkan kesempatan pinjaman ke bank untuk usaha. Dan kita semua berharap dapat menghadirkan iklim investasi yang semakin baik, investor nyaman, dan tentunya punya kepastian, sehingga dapat menanamkan uangnya dan ikut membantu pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, dan pada akhirnya bisa menghasilkan kesejahteraan rakyat,” tutur Menteri AHY.


Turut mendampingi Menteri ATR/Kepala BPN dalam kunjungan kerja ini, Kepala Biro Hubungan Masyarakat, Lampri dan Plt. Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Jawa Timur, Jonahar. Kegiatan silaturahmi ini sekaligus menjadi momen buka puasa bersama Rektor Unair, Mohammad Nasih; Ketua Program Doktor PSDM Unair, Fendy Suhariadi; Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi; serta jajaran dosen dan mahasiswa Unair. 

(Zulham Daeng)

COMMENTS

BADAN KEUANGAN DAERAH

BADAN KEUANGAN DAERAH

DINAS KESEHATAN DAN KELUARGA BERENCANA KAYONG UTARA

DINAS KESEHATAN DAN KELUARGA BERENCANA KAYONG UTARA
Nama

Aceh,260,Aceh barat,5,Aceh besar,5,Aceh singkil,133,Aceh tengah,1,Aceh timur,28,Aceh utara,1,bali,1,Banda Aceh,49,Bandar Lampung,20,Bandung,9,Bandung Barat,2,bangka,3,Bangka Belitung,430,Bangka Selatan,10,Bantaeng,1,Banten,5,banyuasin,5,banyuwangi,1,Barito selatan,2,Barito timur,391,Barito Utara,50,Batam,69,Batang,2,Batu Bara,2,Bekasi,21,bener meriah,242,Bengkalis,5,bengkulu,1,Bogor,6,bukit tinggi,11,china,1,ciamis,1,cikarang,1,cileungsi,1,cimahi,1,Demak,11,denpasar,1,depok,1,dumai,3,garut,1,indonesia,4,Jakarta,167,jambi,14,Jawa barat,2,Jawa tengah,2,Jawa timur,2,jayapura,1,jogjakarta,1,Kab Bekasi,2,Kab. Bekasi,1,Kab. Way Kanan,8,Kab.Sintang,31,Kalbar,39,Kalideres,1,Kalimantan timur,1,Kalteng,58,kaltim,1,kampar,1,Kapuas hulu,426,Kayong utara,82,kayonh,1,klaten,1,Kuantan Singingi,2,Kudus,1,labuhan batu,14,labuhan hantu,3,Lampung,12,Lampung Tanggamus,1,Lampung Tengah,7,Lampung timur,1,Lampung Utara,82,Lamsel,1,Lebak,1,lombok,1,lumajang,1,Madiun,1,magelang,1,majalengka,1,makasar,4,Makassar,8,maluku,1,Manado,1,manokwari,1,Medan,53,Melawi,21,menggala,1,MESUJI,100,Mojokerto,2,Muara Enim,3,MUBA,205,MURATARA,217,Nagan raya,5,Nias,1,Padang,2,Pakpak Bharat,3,palangkaraya,7,palembang,24,pamulang,1,Pandeglang,305,pangkal pinang,33,Papua,14,pasawaran,95,pasuruan,1,pekalongan,1,Pekanbaru,3,pemalang,1,phakphak barat,1,plakat tinggi,1,ponorogo,9,Pontianak,8,pringsewu,1,probolinggo,1,purwakarta,1,Rawajitu,1,Riau,2132,Sabang,1,sabulussalam,1,SAMARINDA,2,Sanggau,4,Sekayu,60,Selayar,1,Semarang,2,Serang,13,simalungun,91,solo,1,subang,1,subulussalam,133,Sulawesi barat,226,Sulawesi Selatan,1,sumsel,2,surabaya,3,surakarta,1,Taliabu,22,tanah jawa,2,tanggerang,3,tasikmalaya,1,Tekini,9,Terini,2,Terkini,7221,Terkinu,14,tulang bawang,510,TULANG BAWANG BARAT,18,Tulungagung,21,Yogyakarta,1,
ltr
item
Radar Istana: Momen Silaturahmi dengan _Civitas Academica_ Unair, Menteri AHY: Setiap Jengkal Tanah Harus Kita Pertahankan
Momen Silaturahmi dengan _Civitas Academica_ Unair, Menteri AHY: Setiap Jengkal Tanah Harus Kita Pertahankan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhrLOJNagT_yO9d1jWYwdFwz-CkkjU4o3udjVeeJYKSDenT_H6nqHMfOU-5ze-iQvzs9_Wezhl_M58dSIndKnWTkp6_it1ccBogQdRzdNG23fYeZy1XLy18mw29Mltgj54Wu0JOVwdkCOMYwFGZf6kn68Vh70Zu95nV41gxV4zJBtbv02NSoQamHJFysalK/s320/IMG-20240316-WA0062.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhrLOJNagT_yO9d1jWYwdFwz-CkkjU4o3udjVeeJYKSDenT_H6nqHMfOU-5ze-iQvzs9_Wezhl_M58dSIndKnWTkp6_it1ccBogQdRzdNG23fYeZy1XLy18mw29Mltgj54Wu0JOVwdkCOMYwFGZf6kn68Vh70Zu95nV41gxV4zJBtbv02NSoQamHJFysalK/s72-c/IMG-20240316-WA0062.jpg
Radar Istana
https://www.radaristana.com/2024/03/momen-silaturahmi-dengan-civitas.html
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/2024/03/momen-silaturahmi-dengan-civitas.html
true
8630875968892988369
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy