Kementerian ATR/BPN Tegaskan Prinsip Nasionalisme dalam Kepemilikan Properti untuk WNA

  Radar Istana.Jakarta -  Kepemilikan tanah oleh Warga Negara Asing (WNA) masih menjadi persoalan. Telah tertulis dalam Undang-Undang Pokok ...

 



Radar Istana.Jakarta - 

Kepemilikan tanah oleh Warga Negara Asing (WNA) masih menjadi persoalan. Telah tertulis dalam Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA) dengan jelas terdapat asas nasionalisme yang mana hanya Warga Negara Indonesia (WNI) yang boleh memilki hak milik atas tanah. Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) pun sebagai institusi yang mengampu administrasi di bidang pertanahan telah membuat peraturan yang tegas mengenai hak kepemilikan tanah bagi WNA.

Dalam kesempatan ini, Direktur Jenderal Penataan Agraria Kementerian ATR/BPN, Andi Tenrisau menjelaskan mengenai aspek hukum kepemilikan properti untuk WNA di Indonesia. Terdapat prinsip nasionalisme yang menjadi asas dalam memberikan sebuah properti kepada WNA, yaitu hanya Hak Pakai dan Hak Sewa untuk Bangunan.

"Ada prinsip-prinsip nasionalisme yang harus kita ingat, pada Pasal 21 UUPA intinya bahwa hanya Hak Milik kepada WNI saja. Lalu bagaimana dengan orang asing? Orang asing jelas bahwa dengan UUPA kita bisa memberikan Hak Pakai saja," ujar Andi Tenrisau dalam Diskusi Panel Seri 1 dengan tema "Kupas Tuntas Aspek Hukum Kepemilikan Properti bagi WNA di Indonesia" secara daring, Rabu (30/03/2022).

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja atau UUCK terdapat terobosan kebijakan, yaitu satuan Rumah Susun (sarusun) untuk orang asing, pemilikan orang asing atas sarusun diperluas dapat di atas Hak Guna Bangunan (HGB) serta asas pemisahan horizontal untuk kepemilikan orang asing.

"Sertipikat sarusun yaitu ketika dimiliki warga negara asing tidak diduduki tanahnya, jadi tanahnya dikuasai oleh negara. Intinya bahwa ketika berbicara tentang kepemilikan properti di Indonesia, terutama ada pengembangan objeknya atau disebut di atas tanah bersama, tapi dengan menggunakan pendekatan penerapan asas pemisahan horizontal," ungkapnya.

Andi Tenrisau juga menerangkan mengenai mekanisme WNA dapat mempunyai aset di Indonesia. "Lokasi yang diberikan kepada WNA khususnya tanah bersama HGB itu dalam peraturan sudah dibatasi, dibangun di kawasan ekonomi khusus, kemudian kawasan perdagangan bebas, kawasan ekonomi lainnya seperti kawasan perkotaan, pariwisata, dan pendukung hunian vertikal. Jadi khusus untuk memperluas objek yang bisa dimilki oleh WNA khususnya sarusun itu sangat terbatas, tapi kalau masih Hak Pakai tidak ada pembatasan," terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Dewan Pakar Pengurus Pusat Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT), Dewi Padusi Daeng Muri menyampaikan mengenai jangka waktu yang diberikan pada WNA terhadap kepemilikan properti. "Perpanjangan dan pembaruan dapat dilaksanakan sepanjang orang asing masih memiliki izin tinggal di Indonesia," pungkasnya. (ZD)

COMMENTS

Selamat Hari Raya Idul Fitri

Selamat Hari Raya Idul Fitri



Nama

Aceh,260,Aceh barat,5,Aceh besar,5,Aceh singkil,133,Aceh tengah,1,Aceh timur,28,Aceh utara,1,bali,1,Banda Aceh,49,Bandar Lampung,20,Bandung,9,Bandung Barat,2,bangka,3,Bangka Belitung,430,Bangka Selatan,10,Bantaeng,1,Banten,5,banyuasin,5,banyuwangi,1,Barito selatan,2,Barito timur,391,Barito Utara,50,Batam,69,Batang,2,Batu Bara,2,Bekasi,21,bener meriah,242,Bengkalis,5,bengkulu,1,Bogor,6,bukit tinggi,11,china,1,ciamis,1,cikarang,1,cileungsi,1,cimahi,1,Demak,11,denpasar,1,depok,1,dumai,3,garut,1,indonesia,4,Jakarta,167,jambi,14,Jawa barat,2,Jawa tengah,2,Jawa timur,2,jayapura,1,jogjakarta,1,Kab Bekasi,2,Kab. Bekasi,1,Kab. Way Kanan,8,Kab.Sintang,31,Kalbar,39,Kalideres,1,Kalimantan timur,1,Kalteng,58,kaltim,1,kampar,1,Kapuas hulu,426,Kayong utara,82,kayonh,1,klaten,1,Kuantan Singingi,2,Kudus,1,labuhan batu,14,labuhan hantu,3,Lampung,12,Lampung Tanggamus,1,Lampung Tengah,7,Lampung timur,1,Lampung Utara,82,Lamsel,1,Lebak,1,lombok,1,lumajang,1,Madiun,1,magelang,1,majalengka,1,makasar,4,Makassar,8,maluku,1,Manado,1,manokwari,1,Medan,53,Melawi,21,menggala,1,MESUJI,100,Mojokerto,2,Muara Enim,3,MUBA,205,MURATARA,217,Nagan raya,5,Nias,1,Padang,2,Pakpak Bharat,3,palangkaraya,7,palembang,24,pamulang,1,Pandeglang,305,pangkal pinang,33,Papua,14,pasawaran,95,pasuruan,1,pekalongan,1,Pekanbaru,3,pemalang,1,phakphak barat,1,plakat tinggi,1,ponorogo,9,Pontianak,8,pringsewu,1,probolinggo,1,purwakarta,1,Rawajitu,1,Riau,2132,Sabang,1,sabulussalam,1,SAMARINDA,2,Sanggau,4,Sekayu,60,Selayar,1,Semarang,2,Serang,13,simalungun,91,solo,1,subang,1,subulussalam,133,Sulawesi barat,226,Sulawesi Selatan,1,sumsel,2,surabaya,3,surakarta,1,Taliabu,22,tanah jawa,2,tanggerang,3,tasikmalaya,1,Tekini,9,Terini,2,Terkini,7221,Terkinu,14,tulang bawang,510,TULANG BAWANG BARAT,18,Tulungagung,21,Yogyakarta,1,
ltr
item
Radar Istana: Kementerian ATR/BPN Tegaskan Prinsip Nasionalisme dalam Kepemilikan Properti untuk WNA
Kementerian ATR/BPN Tegaskan Prinsip Nasionalisme dalam Kepemilikan Properti untuk WNA
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhSixVn83QgoWV1GxC2H4KITQmqN3AKdqMHxWwuj_3m5fkIPMXk7f66ezhgt0Wxb7YdYq411nBSj6FQGwul4Fcn3yPQ7Cwh7ksbRXkUjkeQX6HLc99c71FwCBC5C2OB2SLDmrcudWaFr5R7_fAqsqcnIefAohlFpJBETU9nEcxYMqqA3x2qNky9I_kDhw/s320/IMG-20220401-WA0040.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhSixVn83QgoWV1GxC2H4KITQmqN3AKdqMHxWwuj_3m5fkIPMXk7f66ezhgt0Wxb7YdYq411nBSj6FQGwul4Fcn3yPQ7Cwh7ksbRXkUjkeQX6HLc99c71FwCBC5C2OB2SLDmrcudWaFr5R7_fAqsqcnIefAohlFpJBETU9nEcxYMqqA3x2qNky9I_kDhw/s72-c/IMG-20220401-WA0040.jpg
Radar Istana
https://www.radaristana.com/2022/04/kementerian-atrbpn-tegaskan-prinsip.html
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/2022/04/kementerian-atrbpn-tegaskan-prinsip.html
true
8630875968892988369
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy